Logo loader

Monitoring Persiapan Layanan Hemodialisis di RSUD Kota Serang

Pada tanggal 21 Mei 2025, Dinas Kesehatan Kota Serang melaksanakan kegiatan Monitoring Persiapan Layanan Hemodialisis yang bertempat di RSUD Kota Serang. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bapak Budi Rustandi, Walikota Serang, yang turut meninjau lokasi yang direncanakan sebagai ruang layanan Hemodialisis.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memastikan kesiapan fasilitas dan sarana penunjang sebelum layanan Hemodialisis resmi beroperasi. Dalam kunjungan ini, Walikota bersama jajaran terkait meninjau secara langsung kondisi ruangan, alur pelayanan, serta aspek teknis yang dibutuhkan untuk menunjang layanan kesehatan tersebut.

Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari PT. Nadi Lambang Teknologi Indonesia yang menjadi mitra dalam skema Kerja Sama Operasi (KSO). Kerja sama ini mencakup penyediaan peralatan layanan Hemodialisis serta bantuan fasilitas lainnya, termasuk kendaraan ambulance yang akan menunjang pelayanan kesehatan di Kota Serang.

Diharapkan dengan adanya kolaborasi ini, layanan Hemodialisis di RSUD Kota Serang dapat segera berjalan optimal dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat, khususnya pasien yang membutuhkan terapi cuci darah secara rutin.

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.